SIRAMAN ROHANI: Suasana acara memperingati Tahun Baru Islam dengan siraman rohani yang dipusatkan di Aula Makodim (duta.co/luthfi)

SIDOARJO | duta.co -Memperingati tahun baru Hijriyah 1439 H Kodim 0816 Sidoarjo menggelar kegiatan bertemakan  “Melalui Hikmah Tahun Baru Islam 1439 H Kita Mantapkan Jati Diri TNI Menuju Sikap Mental Yang Lebih Baik Mewujudkan Prajurit Yang Kuat, Hebat,Profesional dan Dicintai Rakyat” di aula Makodim Jumat (22/9).

Kegiatan diikuti Perwira staff dan Danramil Jajaran Kodim 0816, Persit,Ormas FKPPI serta Tokoh masyarakat.

Komandan Kodim 0816 Sidoarjo Letkol.Inf Fadli Mulyono mengatakan kegiatan ini merupakan intruksi dari pimpinan agar seluruh prajurit beserta keluarga dan masyarakat
disekitar pangkalan markas TNI diajak intropeksi dalam pergantian tahun baru Islam ini.

“Apa saja yang telah dilakukan di tahun lalu dan resolusi apa yang kita laksanakan kita perbaiki di masa depan. Dengan momentum tahun baru ini diharapkan kinerja prajurit,hubungan prajurit dengan masyarakat ini bisa tetap terjalin semakin baik dan hasilkan hasil karya yang terbaik bagi bangsa dan negara ini terang Dandim,” jelasnya.

Komandan Kodim 0816 menambahkan kegiatan peringatan tahun baru ini dipusatkan di kodim namun sudah diintruksikan di tiap-tiap koramil mengadakan bersama dengan masyarakat tentunya. Karena program kedepan kegiatan yang dilakukan Kodim, baik Makodim sendiri maupun koramil harus mampu melibatkan semaksimal mungkin keterlibatan masyarakat.

“Termasuk dalam memperingati hari besar Islam keterlibatan masyarakat ini mencerminkan  betul-betul apa yang dilakukan oleh TNI bisa dirasakan oleh rakyat. Sehingga rakyat betul-betul merasa memiliki  dan manunggal dengan TNI dan lebih semangat beribadah,” pungkas Fadli.

Sementara Pelda H.Puguh Santoso anggota Koramil 0816/09 Krian dalam ceramah Agama mengatakan sebagai umat muslim wajib memperingati Tahun Baru Islam/Hijriah 1439 H.

“Dengan diadakannya peringatan menyambut tahun baru Islam ini maka kita sebagai umat muslim harus lebih baik dari sebelumnya dalam beribadah,” jelasnya.

H.Puguh menambahkan sebagai Umat Islam harus bisa mengambil  lima hikmah dari peringatan  Tahun Baru Islam 1439.H. Diantaranya harus menjadi orang yang bersabar dalam bersikap, bertindak dan bertutur kata.  Contoh sabar dalam mendidik anak dan sabar dalam hidup berumahtangga.

“ Kita  harus ingat kepada Allah SWT dalam kondisi apapun, contoh waktunya sholat jangan ditinggalkan. Harus menerima dan mensyukuri nikmat, dan mensyukuri nikmat itu wajib bagi umat islam,” jelasnya.

Juga harus Loman ( Tidak Pelit) kepada siapapun,  Jujur pada diri sendiri maupun pada orang lain dan Ikhlas. (loe)

 

Express Your Reaction
Like
Love
Haha
Wow
Sad
Angry